Segala sesuatu adalah tentang langkah dan presisi ketepatan waktu.
Shawn Johnson
Seorang pemuda tampak gelisah. Dia sedang menantikan saat yang baik untuk memberikan surat cinta, yang sudah dipersiapkan di saku celananya, untuk gadis yang diam-diam disukainya.
Suatu sore, datanglah kesempatan yang ditunggu-tunggu. Di keremangan senja, dia melihat si gadis sedang sendiri.
Suatu sore, datanglah kesempatan yang ditunggu-tunggu. Di keremangan senja, dia melihat si gadis sedang sendiri.
Lalu dengan terburu-buru, diberikanlah surat yang telah lama disiapkan dari saku celana. Kemudian dia sesegera mungkin berlari menjauh karena malu. Keesokan harinya, si pemuda mendapat telepon dari si gadis yang memintanya bertemu di suatu tempat.
Saat pertemuan yang mendebarkan, si gadis berkata, “Hai teman.. Saya tidak mengerti, kemarin kenapa kamu memberi uang kepada saya dan pergi begitu saja?” sambil mengangsurkan uang yang kemarin diberikan kepadanya.
Nilai Pembelajaran
Sesuatu yang kita persiapkan jauh-jauh haripun kadang kala tidak semuanya sesuai dengan harapan kita, apalagi sesuatu yang kita lakukan dengan cara spontan dan tanpa pertimbangan.
Dari cerita diatas dapat disimpulkan bahwa, setiap individu hendaknya fokus terhadap apa yang dilakukan. Persiapkan langkah yang tepat sebelum bertindak sampai hal-hal sekecil apapun guna menghindari kesalahan. Dan hendaknya kita selalu melakukan tindakan yang terencana dan teratur didalam kehidupan pribadi serta didalam kehidupan bermasyarakat dirumah atau ditempat kerja.
Seru sekali ceritanya, tak trduga tetapi sering terjadi di kehidupan sehari-hari
BalasHapusPosting Komentar